Tentang Kami

Visi Misi

Pusat Studi Al-Quran memiliki Visi yaitu Terwujudnya nilai-nilai Al-Quran di dalam masyarakat pluralistik.

dan memiliki Misi antara lain

  • Membumikan Al-Quran di tengah masyarakat pluralistik.
  • Menjadikan nilai-nilai dasar Al-Quran sebagai faktor pemecahan bagi masalah – masalah kebangsaan.
  • Mengembangkan metodologi studi Al-Quran yang relevan dan sinkron dengan disiplin ilmu-ilmu lain.
  • Melahirkan kader-kader mufassir yang profesional.
  • Melakukan kajian kritis tehadap kitab-kitab tafsir klasik dan kontemporer.
  • Membangun kerjasama dengan lembaga-lembaga studi Al-Quran di dalam dan di luar negeri.

Nilai-Nilai

Dalam merealisasikan visi, misi dan programnya, PSQ berpegang teguh pada sejumlah nilai dasar yang menjadi pedoman dalam menjabarkan visi, misi dan tujuan institusi. Nilai-nilai tersebut adalah:

 

  • Tauhid, bahwa inti dari segala program PSQ bertumpu pada asas tauhid, yakni untuk menyatakan komitmen terhadap keesaan Allah Swt, Tuhan semesta alam.
  • Kemanusiaan, bahwa setiap orang harus dihargai pendapatnya sebagai manusia dan setiap manusia berpotensi melahirkan pendapat yang patut dihargai.
  • Ukhuwah, bahwa perbedaan suku bangsa, bahasa, aliran, madzhab dan agama bukanlah penghalang untuk menciptakan kebersamaan.

Program-Program PSQ

Program-program di Pusat Studi Al-Quran dirancang untuk memperdalam pemahaman, memperkuat pengamalan, dan menyebarkan nilai-nilai Qurani. Melalui kajian intensif, pelatihan tahfidz, seminar interaktif, pengembangan literasi, serta kegiatan sosial, PSQ berkomitmen menjadikan Al-Qur’an sebagai sumber inspirasi dan solusi bagi kehidupan modern.

Dewan Pakar

Nama Dewan Pakar PSQ Status
1 Dr. K.H Ahsin Sakho Muhammad Ketua
2 Dr. KH. Ali Nurdin, MA Sekretaris
3 Dr. Abdul Moqsith Ghazali, MA Anggota
4 Prof. Dr. Abdul Mu’ti, M. Ed Anggota
5 K.H. Ahmad Bahauddin Nursalim Anggota
6 Dr. Ahmad Husnul Hakim, MA Anggota
7 Prof. Ahmad Thib Raya, MA Anggota
8 Prof. Dr. Hj. Amany Lubis, M.A. Anggota
9 Prof. Dr. Asep Usman Ismail, M.Ag Anggota
10 Badriyah Fayumi, Lc., MA Anggota
11 Dr. Faizah Ali Syibromalisi, M.A. Anggota
12 Prof. Dr. H. Hamdani Anwar, M.A Anggota
13 Prof. Dr. Hidayat, MA Anggota
14 Dr. Lilik Ummi Kaltsum, M.A Anggota
15 Dr. K.H. Lukman Hakim Saifuddin Anggota
16 Dr. Muchlis M. Hanafi, MA Anggota
17 Prof. Dr. H. Muhammad Amin Suma, S.H., M.A., M.M Anggota
18 Prof. Dr. H.M Darwis Hude Anggota
19 Prof. M. Quraish Shihab, MA Anggota
20 Prof. Dr. H. M. Ridwan Lubis Anggota
21 Prof. M. Yunan Yusuf, MA Anggota
22 Prof. Dr. Nasaruddin Umar, MA Anggota
23 Prof. Dr. H. Said Agil Husin Al Munawar, M.A Anggota
24 KH. Ulil Abshar Abdalla, MA Anggota